Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran Hossein Amir Abdollahian tiba di Damaskus, ibu kota Suriah pada hari Sabtu (14/1/2023) dan disambut oleh mitranya, Faisal Mekdad.
Setelah tiba di Damaskus, Amir Abdollahian bersama delegasi yang menyertainya langsung bertemu dan berdialog dengan mintraya itu.
Menlu Iran mengatakan bahwa kerjasama ekonomi dan komersial antara Tehran dan Damaskus perlu ditingkatkan ke tingkat yang diinginkan dan berdasarkan kapasitas tinggi kedua negara.
"Penyelesaian dan penandatanganan dokumen kerja sama jangka panjang kedua negara yang komprehensif dapat memperjelas cakrawala kerja sama jangka panjang kedua negara di berbagai bidang," ujarnya.
Amir Abdollahian memuji hubungan politik antara Iran dan Suriah dan menurutnya, hubungan ekonomi dan komersial juga harus ditingkatkan ke level tertinggi sesuai dengan kapasitas yang dimiliki kedua negara.
Dia menegaskan perlunya untuk dilakukan upaya bersama guna menghilangkan hambatan di bidang ini untuk memenuhi harapan rakyat Iran dan Suriah.
Sementara itu, Faisal Mekdad mengatakan bahwa Suriah sedang mempersiapkan penandatanganan dokumen untuk memperkuat hubungan kedua negara bekerja sama dengan pihak terkait, termasuk konsultasi dan upaya bersama dengan Kementerian Luar Negeri Republik Islam Iran.
Menurut Menlu Suriah, koordinasi dan hubungan antara perusahaan swasta dan publik kedua negara untuk kerja sama adalah penting.
Mekdad lebih lanjut menekankan perlunya memperkuat konsultasi reguler dan berkelanjutan antara berbagai tingkat kementerian luar negeri mengenai isu-isu yang menjadi kepentingan bersama. (RA)