Kalam Hikmah (21): Pentingnya untuk Menjaga Shalat

Indonesian Radio 24 views
Pada bagian ke-21 Kalam Hikmah ini, Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei menekankan pentingnya untuk mendirikan shalat untuk mengingat Allah SWT dan menjaga perintah praktis ini.

" أَقِمِ الصَّلَاةَ لِذِكْرِي Dirikanlah shalat untuk mengingat-Ku. Pada kesempatan bulan Ramadan ini, marilah kita memperhatikan shalat. وَأَقِمِ الصَّلَاةَ لِذِكْرِي, ini adalah salah satu perintah praktis," kata Rahbar dalam ceramahnya.

Dia menambahkan, shalat adalah untuk zikir dan mengingat, dan kita harus menjaga shalat untuk mengingat Allah SWT.

"Hari ini, jika kita melakukan [perintah) ini untuk diri kita sendiri, di mana kita semua mampu melakukannya, kita melaksanakan shalat dengan khusyuk dan tidak memalingkan hati kita ke tempat lain serta melaksanakan shalat untuk mengingat Allah SWT, hal ini tentunya akan berdampak banyak pada peningkatan spiritual kita. Begitu juga يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا تُوبُوا إِلَى اللَّهِ تَوْبَةً نَصُوحًا di mana  hari-hari ini adalah hari pertobatan, hari beristighfar dan hari kembali kepada Allah," imbuhnya.

Kita berharap, Insya Allah, lanjut Ayatullah Khamenei, Allah SWT mengaruniakan kesuksesan bagi seluruh bangsa kita dan seluruh umat Islam untuk mampu menjalankan tugas-tugas Ramadan dan kewajiban Islam.

"Kita mengamalkan al-Quran. Perintah-perintah al-Quran ini dan ribuan perintah praktis al-Quran ini, semuanya bisa diamalkan. Tentu saja, pemerintah-pemerintah memiliki tanggung jawab yang lebih banyak, kekuatan yang menguasai negara dan para pemimpin masyarakat mempunyai tanggung jawab lebih banyak," pungkasnya. (RA)

Add Comments